SEDIKIT TENTANG DESA....



Desa merupakan sebuah asset bangsa dimana sumber kekayaan serta potensi yang ada di desa itu dikelola dengan baik, desa dikatakan perkembangan apabila didalamnya tertata dan terpelihara semua potensi yang ada baik Sumber Daya Alam mau pun Sumber Daya manusianya. Desa mempunyai peran penting dalam kemajuan bangsa dan Negara, bisa dikatakan desa itu fondasi dalam sebuah Negara, sedangkan Negara merupakan poros utama, Negara tidak akan pernah mengalami kemajuan dan perkembangan apabila tidak ada unsur-unsur yang menopangnya.
Meskipun desa merupakan garda yang bawah dalam hirarki atau ketatanegaraan, tetapi bias juga dikatakan desa merupakan unsur yang terkuat dalam bernegara, setelah provinsi kota/kabupaten serta kecmatan, desa lah unsur terdekat dengan masyrakat serta rentan konflik pula dalam berbicara tentang sosial. Kenapa rentan konflik, karena apabila terjadi gejala atau permasalahan sosial unsur pemerintahan yang seringkali mendapatkan kritik, omongan dari masyrakat secara langsung yaitu aparat desa, terutama ketika terjadinya moment-moment seperti pemilu, yang paling kuat gesekannya dibandingkan pemilihan presiden lebih riskan dan sangat keras gesekannya ketika pemilihan kepala desa, hal tersebut menandakan desa lah yang sangat dekat dengan masyrakat.
Dengan adanya kementrian Desa, dengan adanya anggaran besar yang di limpahkan ke desa-desa, menandakan pemerintah itu memberi keleluasaan yang sangat besar serta kompetisi untuk desa-desa dalam melakukan penataan, pemeliharaan serta perkembangan dan kemajuan desanya masing-masing. Tetapi kemajuan desa tidak hanya cukup dengan anggaran besar saja yang diberikan ke desa, apabila Sumber Daya Manusianya tidak diperhatikan.
Hampir semua mengetahui, menyaksiakan bahkan melihat terkait anggran besar yang diberikan kepada desa di seluruh daerah, tapi tidak sedikit juga desa yang yang merasa kebingungan ketika dihadapkan dengan adanya anggaran besar tersebut. Kenapa merasa kebingungan terkait anggaran yang begitu besar, apabila di analogikan anggaran besar itu seperti “sebuah meja besar dalam ruangan kecil”, mereka tahu adanya meja itu, tetapi tidak sedikit pula semua orang kebingungan bagaimana cara mengeluarkan meja besar itu supaya benar-benar bias dikeluarkan, karena lecet sedikit juga pasti dipertanyakan. Makanya tidak sedikit pula aparat desa dengan kurangnya pemahan yang terjerumus pada kata “Korupsi”, maka beramgkat dari sana sumber daya manusia yang ada di pedesaan harus diperhatikan juga demi terciptamnya desa sebagai perkembangan.
Ini bukan kritikan atau pun sindiran tapi ini merupakan sesuatu yang harus kita perhatikan bersama, harus menjadi kesadaran bersama demi terciptanya desa yang sejahtera. Saya bukan siapa-siapa saya hanya kaum kecil yang hidup di pedesaan yang memang sedikit menjadi penonton permaslahan yang ada di daerahku.
Semua yang tertulis hanyalah gambaran kecil tentang desa, apabila kita Tarik lebih jauh tentang desa, masih banyak potensi-potensi yang lebih menarik yang harus kita lakukan dalam menggali potensi desa khususnya dalam sumber daya alam yang ada di desa. Banyak sekali kekayaan atau potensi sumberdaya alam yang ada di desa, apabila diserahkan kepada orang-orang rakus dalam mengelolanya kita hanya ada dua pilihan, haruskah kita hidup dalam sisia kerakusan serta hidup dalam angang-angan saja, atau kita menyiapkan potensi yang ada di desa untuk bekal kita nanti di masa depan?

Komentar